5 Aplikasi Edit Video Android Terbaru dan Gratis Untuk Pemula (Update)

Perlu Anda ketahui mengedit video tidak hanya dapat dilakukan di laptop ataupun PC. Anda bisa mengedit video dengan menggunakan smartphone Android Anda. Dengan adanya aplikasi edit video Android ini akan memudahkan Anda mengedit video di mana pun dan kapan pun.

Aplikasi edit video yang digunakan smartphone juga menghasilkan video keren yang bisa Anda unggah ke akun media sosial. Tidak perlu lagi repot dan juga ribet karena edit video yang digunakan untuk smartphone memiliki cara yang mudah.

Biugo

aplikasi edit video di android

Aplikasi pertama adalah Biugo, di mana aplikasi ini memang cukup populer di kalangan masyarakat. Aplikasi software edit video ini memiliki berbagai macam tools yang sangat menarik sehingga banyak yang tertarik untuk memakai aplikasi tersebut.

Pada aplikasi tersebut, Anda tidak hanya sekedar menempelkan stiker-stiker saja. Dengan aplikasi Biugo ini, Anda dapat menyematkan berbagai macam efek yang menarik dan juga keren. Aplikasi ini juga bisa diunduh dengan gratis pada Playstore di ponsel pintar Anda.

Terdapat hal yang menarik pada aplikasi ini. Efek yang tersedia untuk mengedit video memang sangat banyak dan cenderung jauh lebih kreatif, sehingga video yang dihasilkan menjadi tidak monoton. Aplikasi edit video untuk Android ini juga bisa digunakan sebagai aplikasi edit foto.

Aplikasi ini bisa digunakan mengedit foto yang tentunya akan menghasilkan video yang keren. Bahkan, yang unik dari aplikasi ini ialah hasil video yang diedit juga memiliki kapasitas yang lumayan kecil, yaitu 30 MB saja.

LIKE

aplikasi edit video android tanpa watermark

Jika Anda ingin mengedit video dengan hasil yang menarik, cobalah gunakan aplikasi LIKE. Pada aplikasi ini terdapat banyak sekali fitur yang sangat menarik dan bisa Anda gunakan saat pengeditan video. Fitur tersebut ialah flying, superpower, liliput serta fitur time travel.

Agar bisa membuat sebuah tema yang menarik, Anda bisa menggunakan efek filter yang sudah tersedia pada aplikasi edit video android Like tersebut. Perlu Anda ketahui, aplikasi ini juga bisa memberikan efek perubahan suara apapun dan lagu pun bisa dimasukkan.

Tidak hanya bisa digunakan untuk mengedit video saja, aplikasi Like ini juga dapat dipakai untuk merekam video.

Selain untuk edit video, LIKE Video juga bisa digunakan sebagai aplikasi perekam video layaknya kamera biasa. Anda dapat merekam video di momen-momen tertentu yang tidak dilakukan setiap hari.

Akan tetapi, yang menjadi perbedaan ialah Anda dapat memperoleh stiker, tema, serta mendapatkan efek yang jauh lebih lengkap apabila dibandingkan dengan aplikasi edit video yang lainnya.

VivaVideo

aplikasi edit foto jadi video hp android

Anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi VivaVideo bukan? Aplikasi VivaVideo ini memang sangat terkenal di kalangan masyarakat bahkan menjadi aplikasi download video yang terbaik.

Aplikasi VivaVideo ini juga sama-sama memberikan kemudahan sama halnya dengan aplikasi lainnya. Di dalam aplikasi tersebut juga terdapat berbagai macam filter serta dapat dipilih dan dipakai siapapun yang akan memakai aplikasi VivaVideo.

Selain itu, aplikasi VivaVideo ini juga menyediakan berbagai macam tema yang nantinya bisa disesauikan dengan video Anda. Contohnya ialah tema romantis, yang berhubungan dengan pertemanan, dan tema yang berkaitan dengan hari ulang tahun.

Tak bisa ditolak, aplikasi VivaVideo ini memang sangat mudah digunakan oleh siapapun. Selain karena tersedianya filter sebanyak lebih dari 200 buah yang dapat diterapkan, VivaVideo juga mengaplikasikan user interface dengan basis storyboard untuk mengedit video.

Dari semua kelebihan yang dimiliki VivaVideo, terdapat setidaknya satu kekurangan yang sangat tampak, yaitu minimnya pilihan musik latar gratis. Ya, untuk mendapatkan beragam musik latar video, Anda akan dikenakan biaya.

KineMaster

aplikasi edit video android gratis

Nah, jika Anda ingin mengedit video dengan hasil yang keren seperti editor video yang profesional, gunakan aplikasi KineMaster. Hal ini dikarenakan aplikasi KineMaster sangat mudah digunakan, bahkan untuk seorang pemula sekalipun.

Aplikasi dari KineMaster ini memang menjadi salah satu aplikasi edit video yang paling baik karena memang aplikasi ini telah mendapatan rating terbaik di Playstore. Pada aplikasi edit video android yang satu ini telah disediakan dengan aneka macam fitur.

Aneka macam fitur pada aplikasi KineMaster ini ialah effect, image, text, stickers, multiple layers of video, handwriting, dan masih banyak lagi fitur yang bisa menjadikan tampilan video semakin menarik.

Setidaknya, terdapat dua keunggulan yang ditonjolkan dari aplikasi KineMaster ini. Yang pertama ialah tampilannya. KineMaster memiliki tampilan yang sama bagusnya dengan software video editing profesional.

Yang kedua adalah adanya opsi green screen untuk menciptakan video gaming. Jika Anda seorang gamer, opsi green screen pada aplikasi KineMaster pasti membuat Anda jatuh hati.

Inshoot

aplikasi edit video android untuk instagram

Aplikasi yang satu ini memang cukup terkenal di kalangan editor dan lebih dikenal dengan nama Inshoot Video Editor. Aplikasi edit video ini memang terkenal dengan kemudahannya pada saat mengedit video tanpa perlu ribet dan susah bagi pemula.

Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa memotong video kemudian bisa memberikan efek pada video yang diedit. Hal ini dikarenakan dalam aplikasi Inshoot sudah tersedia berbagai macam fitur yang dibutuhkan.

Selain itu, para pengguna juga dapat menambah teks sehingga video yang diedit secara tidak langsung bisa lebih ekspresif. Bahkan Inshoot ini juga telah dilengkapi dengan 3gp,FLV, MOV, AVI, dan juga MP3.

Nah, itulah info yang bisa diberikan kepada Anda mengenai aplikasi edit video Android. Semua aplikasi yang telah dijelaskan di atas memang sering digunakan oleh editor ketika membuat video keren dengan efek menarik.

Semoga dengan adanya ulasan di atas, dapat memberikan bantuan kepada Anda yang kebingungan memilih aplikasi edit video Android yang mudah dan cepat.

  • Add Your Comment